sus vanilla

10:41 AM



Setelah bolu kukus, selanjutnya saya buat sus. Resep sus saya ambil dari blog nya Yenniscake. Dibantu oleh Aya, kami berdua langsung mulai menimbang bahan2nya.

Sempet ragu pada awalnya karena ternyata dalam resep tepung yang digunakan adalah tepung terigu cap cakra yang mengandung protein tinggi, sementara persediaan saya cuma punya terigu segitiga biru yang mengandung protein sedang. Tapi tetap lanjutin bikin. Kita gak bakal tau berhasil atau gagal kalo gak dicoba, iya kan?

Soes Vanilla

Bahan Kulit :

150 ml air + 50 ml susu cair 
(penggunaan susu cair disini agar warna permukaan kulit sus kuning kecoklatan setelah dipanggang)
125 gram mentega
1/2 sdt garam
100 gram tepung cakra + 50 gram tepung segitiga biru
(saya pakai 150 gram tepung segitiga biru)
4 butir telur.


Cara membuat :

Didihkan air, susu dan mentega. Setelah mentega larut, lalu kecilkan api dan masukkan terigu sekaligus dan aduk hingga licin dengan sendok kayu hingga adonan tidak lengket lagi pada panci,
Angkat dan biarkan hangat.
Setelah hangat, masukkan telur satu per satu dan aduk dengan sendok kayu hingga licin. 
(boleh menggunakan mikser dengan kecepatan rendah)
Masukkan adonan ke dalam piping bag dan spuitkan di atas loyang yang telah disemir sedikit mentega.
Panggan dalam oven dengan suhu tinggi 190'C hingga matang atau hingga buih2 di permukaan sus menghilang.



Isi Vla :

400 ml susu cair
100 ml krim kental
100 gram gula pasir
70 gram tepung maizena
2 butir kuning telur
1 sdm mentega
1 sdt vanilli extract


Cara membuatnya :

Campur jadi satu susu cair, krim kental, gula pasir, tepung maizena dan vanilli lalu masak dengan api kecil sambil terus diaduk. Setelah mengental dan meletup2, matikan api dan masukkan mentega kemudian diaduk hingga rata. Dinginkan.
Setelah dingin, masukan adonan vla dalam piping bag lalu spuitkan dalam kulit sus yang sebelumnya telah digunting ujungnya sedikit.




Syukurlah kekhawatiran saya gak terbukti. Meski pake terigu protein sedang, kulit sus nya tetap mengembang. Ih, seneng rasanya. :)

You Might Also Like

0 comments